Perkembangan #startup atau usaha rintisan digital memang semakin hari semakin bertumbuh. Tak ayal jika kemudian bidang startup yang dijalankan oleh pengembangnya meluas hingga ke wilayah-wilayah yang khusus.
Sebut saja bidang #pendidikan yang saat ini cukup mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Dengan adanya startup di bidang pendidikan ini tentu akan muncul harapan besar agar kualitas pendidikan di negeri ini semakin meningkat. Lalu startup apa saja yang telah muncul dan berkembang pesat di Indonesia ini? Berikut ulasannya.
1. Startup Pendidikan Tutor
Startup pendidikan yang pertama adalah Tutor. Tutor hadir untuk menghubungkan tutor atau pengajar dan siswa di seluruh Indonesia. Selain menghubungkan tutor dan siswa, startup yang menarik biaya komisi 20 persen dari setiap nilai transaksi ini juga menyediakan berbagai pilihan mata pelajaran mulai dari Pre-school, sekolah dasar, SMP hingga SMA. Jika Anda bukan pelajar tingkat 9 tahun tadi, maka Anda juga bisa menjelajah dan memanfaatkan Tutor untuk belajar mata pelajaran umum seperti bahasa dan #entrepreneurship.
Artikel lain: IniBudi.org ~ Startup Penggiat Inovasi Media Belajar Ala Digital
2. RuangGuru
Memiliki konsep yang sama dengan Tutor, startup RuangGuru juga hadir sebagai marketplace online yang akan menghubungkan guru privat dan siswa-siswi di Indonesia. Bedanya dengan Tutor, di RuangGuru siswa yang bisa memilih mata pelajaran yang lebih beragam.
Tidak hanya pelajaran umum yang ada di setiap tingkat pendidikan, beberapa pelajaran khusus seperti bimbingan #komputer atau olahraga tertentu juga bisa Anda dapatkan disini. Selain belajar, website yang beralamat www.ruangguru.com ini juga menghadirkan layanan persiapan dan bimbingan ujian, bahasa asing, dan teori musik. Dalam setiap transaksi RuangGuru akan menarik biaya komisi 20 persen.
3. Zenius
Jika Anda kesulitan dalam mempelajari pelajaran tertentu, Zenius akan membuat belajar Anda lebih mudah dengan layanan video pembelajaran dan worksheet untuk murid. Platform online yang beralamat di www.zenius.net ini menyediakan puluhan ribu video pembelajaran yang bisa ditonton dan diakses dengan terlebih dahulu membeli voucher serta mengaktifkan akun premium.
Selain menyajikan #video online, Zenius juga menjual VCD dan DVD bagi mereka yang memiliki akses internet terbatas yang bisa dibeli secara online. VCD dan DVD pembelajaran ini juga bisa diperoleh di reseller offline Zenius yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.
4. Sibejoo
Platform online lain yang menyediakan konten video untuk media belajar dan latihan bagi siswa adalah Sibejoo. Meskipun memiliki beberapa kesamaan dengan Zenius namun Sibejoo ini bersifat non-profit yang akan membuat penggunanya dapat mengakses video pembelajaran tanpa biaya atau gratis. Sampai saat ini Sibejoo sendiri sudah memiliki ribuan video pembelajaran yang kebanyakan merupakan mata pelajaran yang diujikan di Ujian Nasional di Indonesia seperti matematika, biologi dan kimia.
5. Inibudi
Berikutnya, startup pendidikan yang terkenal di Indonesia dengan menghadirkan video dan konten pembelajaran adalah Inibudi. Portal online yang bisa dikases di www.inibudi.org ini juga bersifat non-profit yang sama dengan Sibejoo. Bedanya jika Sibejoo berfokus menyediakan konten pembelajaran pada mata pelajaran formal yang ada di Ujian Nasional, maka Inibudi memiliki isi yang jauh lebih beragam yaitu mulai dari pengetahuan umum hingga video mengenai profesi tertentu.
6. Kelase
Terakhir, startup pendidikan ternama dan terpopuler di Indonesia adalah Kelase. Situs online yang beralamat www.kelase.com ini memiliki layanan bagi para pendidik untuk membuat kelas online-nya sendiri. Dengan adanya kelas online yang dibuat sendiri ini, mereka yang berada di dalamnya akan mampu membuat jejaring sosial tersendiri terutama untuk pendidik dan anak didiknya.
Dari sini komunikasi yang terjadi dalam jejaring sosial di Kelase tentunya akan berkaitan dengan akademik. Di Kelase, para pendidik juga bisa menentukan jenis dan agenda kegiatan akademik pada fitur kalender, sehingga para peserta didik bisa memantaunya secara online.
Baca juga: Kelase ~ Startup Inovatif di Bidang Pendidikan Online
Kelase bagi para peserta didik juga akan memiliki banyak manfaat seperti salah satunya menyimpan serta mengakses semua konten pendidikan baik itu e-book, video pendidikan, dan lainnya. Dalam hal kategori pendidikan Kelase mempunyai bidang yang luas yaitu meliputi pendidikan baik formal (SD, SMP, SMA, SMK, Akademi, Sekolah Tinggi, dan Universitas) maupun non-formal (lembaga kursus, bimbingan belajar dan penyelenggara home schooling).
Source :